Press Release donor darah!!!

!!Aksi peduli Donor Darah!!

Ajarlah kami untuk tidak hidup untuk diri sendiri, tapi mau berbagi dengan orang lain, khususnya mereka yang membutuhkan. Mendonorkan darah merupakan salah satu cara untuk berbagi, oleh karena itu Koperasi Mahasiswa Universitas Sebelas Maret (KOPMA UNS) bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Surakarta memfasilitasinya dengan mengadakan acara Donor Darah . dilaksanakan pada tanggal 27 September 2017 , dan diadakan di Ruang Koperasi Mahasiswa khususnya diruang kaderisasi.

Rangkaian acara dalam kegiatan ini yaitu publikasi di setiap fakultas Universitas Sebelas Maret serta kalangan umum Baik melalui media sosial maupun secara konvensional dan mengajak mahasiswa maupun masyarakat yang ada disekitar KOPMA UNS untuk dapat mengikuti acara donor darah ini. Adapun alur pertama untuk kegiatan ini yaitu registrasi pendonor, orang yang akan mendonorkan darahnya diwajibkan untuk mengisi form dari pihak PMI sebelum masuk ke Ruang Koperasi Mahasiswa khususnya diruang kaderisasi untuk diperiksa kesehatannya. Setelah itu pendonor akan diperiksa kesehatannya baik itu kadar Hb, tekanan darah maupun cek kesehatan lainnnya kemudian pendonor yang memenuhi kriteria untuk mendonor siap untuk melakukan donor darah.

Adapun pendonor yang mendaftar untuk donor darah ada 21 orang pendonor, namun ada yang tidak bisa mendonorkan darah dikarenakan tidak lolos dalam kriteria kesehatan yang ada, salah satu masalah utamanya adalah kadar Hb calon pendonor yang rendah. Acara ini dilakukan dari pukul 09:00 WIB 12:00 WIB. Dari waktu yang disediakan untuk mendonor terlihat bahwa antusias mahasiswa yang hendak mendonor sudah tinggi walaupun tidak semua yang registrasi memenuhi kriteria kesehatan untuk mendonor . Setelah acara donor darah selesai, kami atas nama KOPMA UNS memberikan ucapan terima kasih atas kelancar dan suksesnya acara ini.

=============================
IG: @kopma_uns
Fb: Kopma UNS
Line: @uos0089o
Twitter: @kopmauns
Website: kopma.uns.ac.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.