ANGGOTA BERPRESTASI

Salah satu anggota Koperasi Mahasiswa Universitas Sebelas Maret kembali mengukir prestasinya pada LKTI PILPENKO 2020 yang merupakan ajang perlombaan Karya Tulis Ilmiah (KTI) tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Himapenko Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin September 2020 kemarin. Ia juga mengikuti lomba Business Plan Competition ECOFAIR 2020. Business Plan Competition ini merupakan rangkaian acara ECOFAIR 2020 yang diadakan oleh Himannomi (Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi) UNS Akhir Oktober 2020 kemarin.

Anggota Kopma berprestasi yang bernama Noviantika Hidayati ini berasal dari Prodi Pendidikan Ekonomi 2019. Pada Lomba KTI PILPENKO, Noviantika mengangkat tema ekonomi. Karya Tulis Ilmiah ini membahas tentang upaya peningkatan kesejahteraan di pertambangan. Pada ajang perlombaan kali ini, Noviantika belum berkesempatan untuk menjadi juara. Noviantika menyandang gelar finalis pada ajang LKTI PILPENKO ini. Namun walaupun belum ber kesempatan untuk menjadi pemenang, Noviantika merasa bangga dengan pencapaiannya saat ini.

“Bangga banget. Pertama kali nyoba lomba lkti itu dan Alhamdulillah lolos sampai tingkat final. Bangga ya sedih. Sedihnya belum bias terbang ke Kalimantan hehehe…” ujar Noviantika Kamis (26/11/2020).

Di bulan Oktober 2020, Noviantika kembali mencoba untuk mengikuti ajang perlombaan berupa Business Plan Competition dimana kompetisi ini merupakan salah satu rangkaian acara ECOFAIR 2020 yang diadakan oleh Himannomi (Himpunan Mahasiswa Pendidikan Ekonomi) UNS. Atas kerja keras dan inovasinya, Noviantika berhasil menyabet gelar juara 1 dalam kompetisi kali ini.

Berhenti di ajang final pada lomba karya tulis ilmiah tidak menyurutkan semangat Noviantika untuk terus mengikuti perlombaan. Karena menurutnya, dengan mengikuti berbagai perlombaan ia bias menambah pengalaman dan prestasi, serta bias menjadi salah satu usaha untuk membanggakan Program Studi, Fakultas, dan Universitas. Selain itu, ia juga menjadikan lomba ini sebagai sarana untuk berdakwah. Dengan bekal ikhtiar dan tawakkal, Noviantika berhasil meraih gelar juara pada kompetisi selanjutnya. Semoga Noviantika bias terus berkarya dan meraih mimpinya untuk membanggakan Program Studi, Fakultas, dan Universitas.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.