PRESS RELEASE PELATIHAN PKM LSO

KOPMA UNS merupakan salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di UNS. KOPMA UNS sendiri adalah UKM yang bergerak dalam bidang pengembangan sumber daya anggota juga secara langsung menangani unit usaha. KOPMA UNS memiliki beberapa lembaga, salah satunya adalah Lembaga Semi Otonom (LSO). Lembaga Semi Otonom sendiri merupakan lembaga yang bergerak dalam pengembangan kemampuan kepenulisan, jurnalistik, kajian sosial ekonomi koperasi, dan public speaking. Sehubungan dengan bidang kegiatan tersebut, maka Lembaga Semi Otononom (LSO) bermaksud mengadakan kegiatan pelatihan program kreativitas mahasiswa (PKM) dengan judul “Kenapa harus ikut PKM?”.

Kegiatan Pelatihan PKM ini merupakan salah satu program kerja tahunan LSO KOPMA UNS. Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas para generasi muda khususnya anggota KOPMA UNS dan mahasiswa umum dalam bidang kepenulisan. Sebab tidak dapat dipungkiri bahwa menulis merupakan salah satu skill yang sangat penting, terutama bagi mahasiswa. Begitupun dengan pembuatan proposal PKM yang merupakan salah satu bentuk dari hasil kepenulisan.

Penulisan proposal PKM bagi mahasiswa dapat melatih kemampuan menulis dengan baik, logika berpikir kritis, melatih daya analisis, juga melatih kerjasama tim. Apalagi jika PKM yang telah dibuat bisa lolos pendanaan, tentunya hal tersebut akan semakin memberikan banyak manfaat tidak hanya untuk perseorangan atau kelompok, namun juga untuk masyarakat luas. Namun sayangnya, masih banyak mahasiswa yang masih asing dengan PKM ini begitupun dengan kaidah kepenulisannya. Oleh karena itu, melalui acara ini, diharapkan para peserta nantinya bisa mendapatkan ilmu dan pengetahuan serta lebih memahami apa itu PKM, pentingnya PKM, manfaat PKM, serta kiat-kiat kepenulisanya agar suatu proposal PKM bisa lolos pendanaan.

Kegiatan Pelatihan PKM dilaksanakan pada tanggal 27 November 2021 secara online melalui platform Zoom Meetings. Pada pelatihan kali ini menghadirkan Kak Shoffan Mujahid sebagai pemateri yang notabene sudah berpengalaman di bidang PKM dan kepenulisan artikel ilmiah lainnya, selain itu beliau juga seorang penulis buku dan memenangkan juara 1 mawapres FEB UNS 2021. Adapun teknis pelaksanan pelatihan ini yaitu pemaparan materi oleh pemateri dengan estimasi waktu kurang lebih 45 menit yang dimulai pada pukul 09.15 – 10.00 adapun materi yang disampaikan yaitu terkait PKM secara umum dan macam-macam PKM, manfaat PKM, sistematika penyusunan PKM-K, syarat-syarat PKM-K dan tips-tips untuk PKM-K. Kemudian setelah pemaparan materi dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan estimasi waktu kurang lebih 45 menit yang dimulai pada pukul 10.00 – 10.45. Harapannya setelah diadakannya kegiatan ini, mampu meningkatkan pengetahuan dan pemahaman peserta tentang PKM dan kepenulisannya, sehingga kedepannya mampu menghasilkan ide-ide PKM yang baik dan bisa lolos pendanaan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.